1. Ikut serta dalam acara diskusi publik Philanthropy Learning Forum (PLF) ke-21 yang mengangkat tema “Prospek Filantropi Sebagai Sumber Alternatif Pendanaan Kesehatan di Era Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)”.Acara ini diselenggarakan oleh Filantropi Indonesia bekerja sama dengan Filantropi Kesehatan Fakultas Kedokteran UGM, dan Yayasan TAHIJA, pada:

Hari/tanggal: Kamis, 28 Maret 2019
Waktu: 13.00–16.00 WIB
Tempat: Learning Center Tahija Enterprise, Graha Irama, Lantai 3 Jl. HR. Rasuna Said Kavling 1-2 Kuningan Timur Jakarta Selatan
Keterangan: Dihadiri Kabag. Keuangan dan Kabag. Sekretariat

2. Menghadiri undangan sebagai salah satu Narasumber/Pembahas pada acara Focus Group Discussion (FGD) Pembahasan Naskah Untuk Difabel Pengembangan Materi Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Tahun 2019 . Acara ini diselenggarakan oleh RISTEKDIKTI Panitia Pusat Penerimaan Mahasiswa Baru Perguruan Tinggi Negeri Tahun 2019. pada:

Hari/tanggal: Jumat–Minggu, 29-31 Maret 2019
Waktu: Check In Pukul: 15.00–16.00 WIB, Pembukaan Pukul: 15.00–16.00 WIB
Tempat: Century Park Hotel, Jl. Pintu Satu Senayan, Jakarta
Keterangan: Dihadiri Kasi. Litbang

3. Dalam rangka membantu tunanetra mempersiapkan agar kelak dapat memiliki masa depan sesuai kemampuan , minat dan kondisi disabilitas yang disandang . Yayasan Mitra Netra bekerjasama dengan Universitas YARSI Fak.Psikologi akan menyelenggarakan kegiatan ” Bimbingan Karir dan Pengembangan Keterampilan Intra dan Inter Personal untuk Tunanetra, yang rencananya akan diselnggarakan pada:

Hari/tanggal: Sabtu, 30 Maret dan 6 April 2019
Waktu: 08.30-16.30 WB
Tempat: Yayasan Mitra Netra
Keterangan: Diikuti oleh 20 peserta klien mitra netra usia SMALB dan SMA Reguler serta Kejar Paket

4. Agenda pertemuan rapat koordinasi Tim Penyusun Buku Matematika pada Program Penyusunan Buku Panduan Strategi Pembelajaran Matematika untuk Peserta Didik Tunanetra Kelas 10 hingga Kelas 12,yang renacananya akan diselenggarakan pada:

Hari/tanggal: Minggu, 31 Maret 2019
Pukul: 10.00-selesai
Tempat: Yayasan Mitra Netra

 

Leave Comment