– admin

Bagi sebagian orang tentu menghadapi masa transisi antara lulus kuliah dan memasuki dunia kerja merupakan waktu-waktu yang cukup menegangkan. Bagaimana tidak? pastilah muncul sedikit kekhawatiran ketika kita menyongsong dunia yang penuh dengan persaingan itu. Pertanyaan yang mungkin muncul adalah siapkah kita menghadapi dunia kerja tersebut? Atau apa saja yang harus kita persiapkan untuk memasuki dunia kerja? Pertanyaan semacam itu tidak hanya dipertanyakan oleh orang-orang non-disabilitas melainkan juga muncul pada teman-teman tunanetra. Dunia karier yang penuh dengan persaingan mengharuskan semua individu …

Read more Membentuk Tunanetra Siap Bekerja melalui Pre-Employment Training

"Orang gilaaaaa.....orang gilaaaaa". Atau, "menampilkan sosok orang buta yang tidak tahu apa-apa karena salah dalam mengorientasi lingkungan". Begitulah olok-olok yang digunakan oleh acara komedi situasi di sebuah stasiun TV swasta. Perhimpunan Jiwa Sehat (PJS) - organisasi yang melakukan advokasi untuk mereka yang mengalami gangguan kejiwaan, mengadukan hal tersebut ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Pihak KPI memanggil stasiun TV, produser dan sutradara acara komedi situasi tersebut, untuk memberikan teguran serta pemahaman, bahwa hal tersebut tidak pantas dilakukan. TV adalah lembaga yang menggunakan …

Read more Stop Gunakan Disabilitas Untuk Olok-Olok

Menjelang 10 tahun gerakan "Seribu Buku Untuk Tunanetra" - yang akan jatuh pada tanggal 30 Januari 2016, sekelompok relawan dari Digify mempersembahkan sebuah situs untuk penggalangan relawan. seribubuku.kebi.or.id. Situs ini merupakan media informasi dan komunikasi antara Yayasan Mitra Netra dengan para relawan, yang berkomitmen menyumbangkan tenaga dan waktu, untuk terus meningkatkan jumlah ketersediaan buku bagi tunanetra. Melalui situs ini, relawan bisa mendaftar, mengusulkan judul buku apa yang akan dikerjakan, dan menginformasikannya jika telah menyelesaikan pekerjaan tersebut. Menjadi relawan gerakan "Seribu Buku Untuk …

Read more seribubuku.kebi.or.id – Situs Penggalangan Relawan Seribu Buku Untuk Tunanetra

Tahun depan Mitra Netra akan genap 25 tahun. Seperempat abad melayani tunanetra. Dalam melayani tunanetra, selama ini Mitra Netra lebih fokus pada tunanetra kategori "single disability". Namun, kurang lebih satu tahun terakhir, pusat sumber Mitra Netra juga didatangi oleh anak-anak "multy disabled visually impaird (MDVI", yaitu anak-anak tunanetra yang juga mengalami disabilitas lain, misalnya tunanetra dan disabilitas intelektual, tunanetra dan hambatan konsentrasi, tunanetra dan hambatan perilaku, dan sebagainya. Kehadiran anak-anak MDVI ke Mitra Netra tidak lepas dari membaiknya kesadaran orang tua …

Read more Kehadiran Anak-Anak Multy Disabled Visually Impaired (MDVI)

Menyadari pentingnya parent support atau dukungan orang tua kepada putra-putri tunanetranya, maka Yayasan Mitra Netra sebagai lembaga pendampingan untuk tunanetra mempunyai gagasan tentang bagaimana orang tua dapat memberikan dukungan yang tepat bagi putra-putrinya yang tunanetra dari sejak usia dini atau yang mengalami kehilangan penglihatan di usia dewasa. Menurut Yani Matondang, Kepala Bagian Pendidikan dan Pelatihan Yayasan Mitra Netra, dukungan orang tua yang tepat bagi putra-putri tunanetranya adalah dengan memberikan motivasi yang positif dan tidak berlebihan. motivasi yang positif adalah dengan memberikan …

Read more Melatih Orang Tua Memiliki Rasa Empati Pada anak Tunanetra

Ketrampilan menggunakan komputer bicara telah menjadi kebutuhan yang lazim dipelajari tunanetra untuk mendukung kehidupannya sehari-hari dalam bidang pekerjaan maupun pendidikan. mitra Netra sebagai lembaga yang memberikan perhatian terhadap pendidikan bagi tunanetra menjadi salah satu penyedia kursus komputer bicara bagi tunanetra sejak sekitar tahun 1993. Merupakan prestasi yang membanggakan bagi Mitra Netra karena telah lebih darih dari dua decade memberikan pelayanan kursus komputer bicara dan menghasilkan banyak tunanetra yang mandiri menggunakan teknologi tersebut. Saat ini kursus komputer bicara di Mitra Netra memiliki …

Read more Tantangan Mengajar Komputer Bagi Anak Tunanetra Dengan Kesulitan Belajar

Tulisan ini dibuat untuk menanggapi hasil kerja panitia kerja RUU disabilitas komisi VIII DPR RI, yang masih ingin menempatkan kementerian sosial sebagai satu-satunya leading sector dalam pemberdayaan warga negara penyandang disabilitas di Indonesia. Analisa Pasal 1 angka 18 RUU Penyandang Disabilitas (draft versi 3 September 2015) yang menjadikan Kementerian Sosial sebagai leading sector isu disabilitas LANGKAH MUNDUR RUU PENYANDANG DISABILITAS Pasal 1 angka 18 RUU Penyandang Disabilitas (draft versi 3 September 2015) menyebutkan dengan tegas bahwa "Menteri adalah menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan …

Read more Policy Paper Kelompok Kerja (Pokja) RUU Penyandang Disabilitas

1. Menghadiri kegiatan Bimbingan Teknis Aksesibilitas Penyandang Disabilitas Netra, Rungu, Wicara, dan Rungu Wicara di Masyarakat yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial, Kementerian Sosial RI, Hotel Aston, Bekasi, 15--18 September 2015. Dihadiri oleh: Direktur Eksekutif dan Kasi Penelitian sebagai narasumber. 2. Kunjungan Duta Besar Swiss untuk melihat kegiatan Mitra Netra secara keseluruhan dan menandatangani perjanjian kerja sama dalam bidang pendidikan, Kantor Mitra Netra, 17 September 2015. Koordinator: Bagian Rehabilitasi & Diklat dan Bagian Litbang. 3. Workshop Teknis dan Sosialisasi Penyelenggaraan Pendidikan …

Read more Agenda Kegiatan Yayasan Mitra Netra Minggu Ke-3 September 2015

1. Kunjungan Maybank Kim Eng Securities untuk melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa partisipasi dalam gerakan Seribu Buku untuk Tunanetra, Saung Mitra Netra, 5 September 2015. Koordinator: Bagian Humas & Fundraising. 2. Mitra Netra melakukan kegiatan validasi website LBH Jakarta agar aksesibel bagi penyandang disabilitas, Ruang Pertemuan Mitra Netra, 7 September 2015. Koordinator: Kabag Litbang & Instruktur Komputer Bicara sebagai konsultan dan validator.

Read more Agenda Kegiatan Yayasan Mitra Netra Minggu Ke-1 September 2015

Press Release Koalisi Nasional Masyarakat Penyandang Disabilitas Seorang anak pengguna kursi roda diterlantarkan oleh petugas maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan Bandara Ngurah Rai Bali pada minggu, 23 Agustus 2015. Akibatnya sang anak tertinggal pesawat ke Surabaya. Peristiwa itu bermula pada saat boarding. Sang anak sudah melewat petugas Garuda Indonesia untuk disobek boarding pass-nya. Namun karena Bandara Ngurah Rai Bali tidak aksesibel bagi pengguna kursi roda, maka sang anak dengan kursirodanya harus turun tangga terlebih dahulu, naik bis, dan kemudian naik tangga lagi …

Read more Diskriminasi Terhadap Penyandang Disabilitas Kembali Terjadi

1. Kunjungan Liliane Found untuk membahas proposal pendidikan inklusi. Bertempat di Kantor Mitra Netra, 20 Nopember 2014 pukul 10.00--selesai. Direktur Eksekutif, Kabag Diklat, dan Humas 2. Konferensi Pers ASEAN Disability Forum (ADF) dengan tujuan; memperkenalkan ADF, konferensi ADF-4 di Myanmar (16-18 Des 2014) serta pengumuman lomba karya, diselenggarakan oleh Asean Disability Forum. Bertempat di Bloeming Restaurant FX Lifestyle X'nter Senayan, FB Unit 12-12A Jl. Jendral Sudirman Jakarta, 20 Nopember 2014 pukul 10.00--12.00. Direktur Eksekutif

Read more Agenda Kegiatan Yayasan Mitra Netra Minggu Ke-3 Nopember 2014

Ada yang menggelitik dari judul di atas. Namun hal tersebut benar adanya saat kita hadir di kelas Bahasa Inggris yang diselenggarakan oleh Human Capital Development di Graha ISS. Belajar Bahasa Inggris adalah hal biasa, lantas apa yang berbeda? Yang berbeda adalah bahwa tim pengajarnya memiliki keterbatasan dalam hal penglihatan. Ibu Irma Hikmayanti dan Ibu Vina Ridwan adalah seorang visual impaired, karena kebutaan yang mereka alami bukanlah merupakan bawaan lahir. Ibu Vina kehilangan penglihatannya pada usia 17 tahun setelah mengalami kecelakaan, sementara …

Read more Belajar Dari Keterbatasan

Back to top