– Juwita Maulida

Ilustrasi bertuliskan nama-nama pemenang lomba video aksesibilitas Mitra Netra Year End Festival 2021
sudah sebulan ini, jagad youtube diramaikan oleh video review aksesibilitas dari para peserta lomba untuk memeriahkan Mitra Netra Year End Festival 2021. Animo dari sahabat tuna netra dan non tunanetra dalam mengikuti lomba video review aksesibilitas cukup tinggi. Video review yang dibuat pun beragam mulai dari teknologi pendukung khhusus tunanetra, dan aksesibilitas layanan publik. Nah, penasaran dengan para pemenangnya?  Baca ulasan lengkapnya disini ya!  

Peserta dan waktu penyelenggaraan

Lomba ini telah terlaksana selama sebulan, Terhitung sejak tanggal 10 Desember 2021 hingga 9 …

Read more Kepoin, yuk! Video Keren Para Pemenang Lomba Video Review Aksesibilitas Mitra Netra Year End Festival 2021

Novel Selamat Tinggal karya Tere Liye
Judul Buku      : Selamat Tinggal Penulis            : Tere Liye Penerbit           : Gramedia Pustaka Utama Tahun Terbit   : 2020   Selamat Tinggal, sebuah novel yang bercerita tentang pemuda yang bernama Sintong Tinggal, seorang mahasiswa sastra Indonesia yang tak kunjung lulus kendati sudah enam tahun bercokol di fakultas sastra. Kariernya meredup ketika cintanya kandas di tangan Mawar Terang Bintang, yang membuatnya patah hati berkepanjangan hingga berdampak pada skripsinya yang akhirnya mandek selama 2 tahun. Sintong mulai menemukan dirinya kembali ketika ia menemukan sebuah buku yang di …

Read more Resensi Buku “Selamat Tinggal”

Novel Selamat Tinggal karya Tere Liye
Tere Liye kembali menembus pasar buku fiksi dengan respon pembaca yang amat baik. Diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama pada September 2020 lalu, novel berjudul Selamat Tinggal saat ini sudah diperbincangkan sebanyak hampir delapan ratus kali pada platform Goodreads dengan rating rata-rata yang melampaui empat bintang. Penulis kelahiran Sumatera Selatan ini telah mengolah 360 halaman kosong menjadi refleksi pemikirannya yang termanifestasi pada satu fase kehidupan tokoh berdarah Batak bernama Sintong Tinggal. Secara garis besar, novel ini menceritakan tentang seorang mahasiswa abadi sebuah …

Read more Selamat Tinggal Industri Gelap

Novel Selamat Tinggal karya Tere Liye
Judul Buku : Selamat Tinggal Pengarang : Tere Liye Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Terbit : Cetakan Pertama, 2020 Tebal : 360 halaman ISBN : 9786020647821 Harga buku: Rp85.000   Sintong Tinggal, seorang pemuda asal Medan yang sudah nyaris tujuh tahun berkuliah di fakultas sastra di salah satu kampus ternama. Selain berkuliah, Sintong punya profesi sampingan sebagai penjaga toko buku bajakan milik Pakliknya yang bernama toko “Berkah”; Entah darimana pula “berkah”nya menjual buku bajakan. Kuliah Sintong yang terbengkalai bukan tanpa alasan. Kisah cintanya yang mungkin bisa dibilang kandas …

Read more Stop Gunakan Barang Bajakan Dari Sekarang! | Resensi Novel Selamat Tinggal Karya Tere Liye

Buku Mimpi Sejuta Dollar

A.     Identitas buku

Judul buku : Mimpi Sejuta Dolar
Penulis : Alberthiene Endah
ISBN : 978-979-22-7481-3
Penerbit : PT. Gramedia Pustaka Utama
Tahun terbit : September 2011
Tempat terbit : Jakarta
Halaman Asli : 362
Halaman pada file epub : 227
Ukuran file   : 326KB

B.     Sinopsis

Berawal dari krisis moneter yang mengakibatkan kerusuhan di tahun 1998, semua warga negara yang berdarah Tionghoa menjadi khawatir. Sebab tersiar berita bahwa mereka sangat rentan diserang. Salah satunya dialami oleh Merry Riana dan keluarga. Dia yang baru lulus dari SMA, berencana untuk melanjutkan pendidikkannya di universitas Trisakti. Kampus tersebut dipilihnya karena merupakan kampus favorit keluarga. Ayahnya yang kini menjadi pengusaha, pernah mengajar …

Read more INSPIRASI DAN MOTIFASI MILENIAL

Rifka menggunakan kerudung merah sedang tersenyum dengan background pepohonan
“aku nggak akan bisa jjadi perempuan tunanetra yang maju, aktif dan berperan di organisasi, di kantor, dan di masyarakat, kalau nggak diberikan kesempatan dan didukung oleh keluarga dan para lelaki di sekitarku” Demikian ungkapan Rifka saat mengamini pernyataan bahwa di balik keberhasilan perempuan untuk berperan di masyarakat, pasti ada pria dan keluarga yang sangat mendukung. Tentunya Rifka menyetujui hal tersebut bukan tanpa alasan. Perempuan tunanetra asal Lampung ini merupakan seorang istri, ibu, dan wanita karir yang memiliki segudang aktivvitas. Bahkan, Rifka …

Read more Rifka Aprilia: Aktif Berperan di Masyarakat dan Cita-Cita untuk Sesama Perempuan Tunanetra

seseorang di depan laptop dengan layar bertuliskan fake news
Hari ini, Selasa 21 Desember; Mitra Netra telah menerima telepon    dari orang tua dari mahasiswa Program Studi Pendidikan Khusus Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta (UNJ), menanyakan apakah benar Mitra Netra ada kerja sama dengan Bravo  For Disabilities (Bravo) dalam penyelenggaraan pelatihan pendampingan yang harus diikuti oleh mahasiswa program Studi Pendidikan Khusus UNJ. Untuk mengikuti kegiatan tersebut, tiap mahasiswa diwajibkan membayar Rp 2.500.000,00 (dua juta lima ratus ribu rupiah). Berkaitan dengan hal tersebut, dengan ini  Mitra Netra menyatakan   bahwa pada saat …

Read more Klarifikasi Berita Bohong (Hoax): Kerja Sama Bravo Dan Mitra Netra Menyelenggarakan Pelatihan Pendampingan Berbayar

EVO 5 di atas tumpukan beberapa buku
Jika ada satu benda dengan banyak fitur atau fungsi, bisa jadi benda tersebut akan diminati oleh masyarakat. Contohnya saja ponsel pintar dengan segala kepraktisan dan kelebihannya, menjadi “primadona” yang melekat hampir di semua aktivitas manusia. Nah, meski tidak serupa dengan ponsel pintar, benda yang satu ini juga memiliki berbagai fitur yang berguna, khususnya bagi Sahabat Tunanetra. benda kecil nan praktis ini merupakan sebuah alat pemutar buku. Para Sahabat Tunanetra sering menyebutnya dengan sebutan Evo. Seperti yang tercermin dari namanya, fungsi utama …

Read more Multi Fungsi! Alat Pemutar Buku Khusus Tunanetra ini Punya Banyak Fitur Tambahan

tunanetra bersama pendamping berjalan di peron stasiun yang dilantainya terdapat guiding block
Ketersediaan fasilitas dan layanan publik serta teknologi digital yang aksesibel bagi tunanetra sangat penting bagi peningkatan kemandirian tunanetra di berbagai segi kehidupan. Tetapi, pengetahuan dan kesadaran akan pentingnya aksesibilitas tersebut masih sangat minim. Untuk itu, demi meningkatkan kesadaran masyarakat umum akan pentingnya aksesibilitas fasilitas dan layanan publik serta teknologi pendukung bagi tunanetra dan untuk memeriahkan akhir tahun 2021, Mitra Netra menyelenggarakan Mitra Netra Year End Festival 2021. Pada kegiatan ini, Mitra Netra ingin mengajak Sahabat Tunanetra dan masyarakat umum untuk mengikuti …

Read more Mitra Netra Year End Festival 2021: Lomba Video Review Aksesibilitas

amplop surat dengan perekat berbentuk hati warna merah
Halo, Sahabat Tunanetra! Ketulusan kasih sayang seorang ibu kepada anak tak akan mampu terukur. Kehangatan ibu mampu memberikan motivasi bagi anak untuk melangkah menatap masa depan. Untuk itu, dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember dan untuk memeriahkan akhir tahun 2021, Mitra Netra mengadakan Mitra Netra Year End Festival 2021. Dalam kegiatan ini, Mitra Netra ingin memberikan kesempatan kepada anak-anak tunanetra untuk mengungkapkan rasa sayang dan terima kasihnya melalui Lomba Video Surat Cinta untuk Ibu. Nah, untuk tahu …

Read more Mitra Netra Year End Festival 2021: Lomba Video Surat Cinta untuk Ibu

tumpukan buku di atas meja
Halo, Sahabat Tunanetra! Selain diperingati sebagai Hari Disabilitas Internasional, tanggal 3 Desember memiliki makna tersendiri bagi Mitra Netra. Lima tahun lalu, tepatnya tanggal 3 Desember 2016, Pustaka Digital Mitra Netra, yaitu perpustakaan digital yang menyediakan buku berformat EPUB untuk Sahabat Tunanetra secara resmi mulai dioperasikan. Peluncuran dilakukan di Makassar, bersama sahabat-sahabat tunanetra setempat yang tergabung dalam Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni) Sulawesi Selatan. Untuk memperingati hari jadi Pustaka Digital dan memeriahkan akhir tahun 2021, Mitra Netra mengadakan kegiatan Mitra Netra Year End Festival

Read more Mitra Netra Year End Festival 2021: Lomba Resensi Buku

Ibu menggandeng anak perempuan di pinggir pantai dengan background matahari terbenam
Ketika seseorang menjadi tunanetra, ada dampak yang mereka alami sebagai akibat kondisi ketunanetraan mereka. Salah satunya adalah   membutuhkan stimulasi atau rangsangan dengan cara yang berbeda, yang dapat mereka akses dengan menggunakan empat indera lainnya; Indera Perabaan, Pendengaran, penciuman dan pengecapan. Jika anak yang dapat melihat dapat diberikan stimulasi dengan indera penglihatan, di antaranya dengan menunjukkan benda-benda yang sedang diperkenalkan, atau memberikan contoh-contoh gerakan yang diharapkan mereka lakukan; Sebaliknya, Untuk membangun memori anak yang terlahir tunanetra atau menjadi tunanetra diusia balita, …

Read more 3 Keterampilan Dasar yang Wajib Diajarkan pada Anak Tunanetra